Cara Mengembalikan Grup WhatsApp yang Hilang Beserta Penyebabnya

cara mengembalikan grup whatsapp yang hilang

Cara mengembalikan grup WhatsApp yang hilang penting untuk diketahui penggunaannya. WhatsApp adalah salah satu layanan pengirim pesan dengan fitur beragam dan tampilan sederhana. Salah satu fitur unggulan WhatsApp adalah grup chat, yang memungkinkan pengguna untuk berdiskusi dalam kelompok.

Terkadang, grup WhatsApp hilang karena beberapa alasan tertentu. Jangan panik, grup WhatsApp yang hilang bisa dikembalikan melalui cara sederhana. Cari tahu informasi tentang cara mengembalikannya di sini.


Cara Mengembalikan Grup WhatsApp yang Hilang

Grup WhatsApp merupakan fitur yang berguna untuk melakukan diskusi antar kelompok. Keberadaan fitur ini dianggap mampu memudahkan komunikasi, sehingga satu pengguna dengan pengguna lainnya bisa terhubung.

Bila grup WhatsApp tiba-tiba hilang, tentu akan membuat bingung. Padahal, ada cara mengembalikan grup WhatsApp, seperti:

1. Menggunakan Manajer File WhatsApp

Cara yang pertama adalah menggunakan pengaturan bawaan dari WhatsApp. Ini tidak membutuhkan aplikasi pihak ketiga atau tambahan lainnya. Berikut langkah-langkah yang harus diikuti.

  • Pertama, buka file manager pada ponsel.
  • Kemudian, cari folder WhatsApp di tempat penyimpanan, umumnya ada di bagian paling bawah.
  • Lalu, buka database dan ubah nama filenya.
  • Hapus aplikasi WhatsApp untuk beberapa saat, kemudian install lagi.
  • Lakukan verifikasi nomor WhatsApp, kemudian klik pulihkan dan tunggu proses restorasi data sampai selesai.
  • Bila proses sesudah selesai, pilih opsi lanjut dan buka grup WhatsApp yang ingin dipulihkan. Periksa apakah sudah kembali atau masih belum bisa.

2. Menggunakan Aplikasi Dr. Fone

Cara lainnya adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Ada aplikasi bernama Dr. Font yang bisa digunakan untuk mengembalikan berbagai elemen WhatsApp yang hilang. Tampilan dari aplikasi ini akan memudahkan pemula dalam pemakaiannya.

Untungnya lagi, aplikasi pengembali grup WhatsApp ini bisa diakses secara gratis. Berikut langkah-langkah menggunakannya.

  • Pertama, unduh aplikasi Dr. Fone.
  • Lakukan instalasi dan tunggu beberapa saat sampai prosesnya selesai.
  • Koneksikan perangkat dengan laptop atau pc yang dimiliki.
  • Buka aplikasi, kemudian pilih transfer WhatsApp.
  • Klik WhatsApp, kemudian pilih transfer pesan WhatsApp.
  • Klik transfer sekali lagi, untuk melakukan pemindahan pesan. Tunggu sampai prosesnya berjalan hingga 100%. Setelah itu, buka WhatsApp kembali dan cek apakah grup sudah muncul atau belum.

Penyebab Grup WA Hilang

Ketika grup WhatsApp hilang, tentu kepanikan yang melanda membuat tidak bisa berpikir apa yang menjadi penyebabnya. Padahal, grup WA tidak akan hilang dengan sendirinya. Melainkan, ada penyebab yang melatarbelakanginya, seperti:

1. Grup WA Terhapus

Penyebab yang paling utama adalah karena grup WA terhapus. Bisa jadi, grup WA hilang karena tidak sengaja dihapus.

Maka dari itu, berhati-hatilah saat membuka pesan WA. Jangan sampai salah pencet dan justru memilih opsi hapus grup. Bila tidak sengaja terhapus, tentu saja grup akan hilang dari daftar chatting.

2. Data Aplikasi WA Terhapus

Ruang penyimpanan pada ponsel bisa saja penuh, makanya harus melakukan penghapusan cache secara rutin. Penyebab grup WA hilang selanjutnya adalah karena kesalahan dalam penghapusan cache.

Tujuan dari menghapus cache adalah untuk meminimalisir pemakaian ruang penyimpanan. Namun, terkadang ini bisa menjadi penyebab data-data pada aplikasi WA terhapus, termasuk grup. Selain itu, data WA juga bisa terhapus karena penggunaan aplikasi cleaner, antivirus, maupun aplikasi pengoptimalan kinerja perangkat lainnya.

3. Ganti HP

Penyebab yang terakhir adalah karena ganti HP. Bila menggunakan ponsel lain dan melakukan login, maka riwayat chat akan hilang. Apalagi, jika tidak melakukan pencadangan pesan.

Keberadaan grup WA tentunya sangat memudahkan pengguna dalam berinteraksi satu sama lain. Karena fungsinya penting, tak heran jika pengguna merasa panik saat grup WA hilang. Bila sudah terlanjur, pilih salah satu cara mengembalikan grup WhatsApp yang hilang di atas.